Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

SEGO / NASI URAP MAKANAN KHAS TEMANGGUNG JAWA TENGAH | RESEP NASI / SEGO URAP KHAS TEMANGGUNG | CARA MEMBUAT SEGO URAP TEMANGGUNG

Sego urap atau nasi urap adalah salah satu dari sekian banyak masakan kuliner yang berasal di kabupaten temanggung. Kuliner ini terbuat dari nasi putih yang dipadukan dengan gurihnya parutan kelapa yang terdapat sedikit rasa pedas. Bahkan jenis masakan ini dalam penyajiannya sering dihidangkan dengan tempe, tahu rebus, daging ayam dan lain sebagainya. Sungguh kuliner yang membangkitkan selera makan.cara membuatnya sangat mudah, jika anda tertarik untuk mencobanya silahkan ikuti langkah-langkah di bawah ini dan jangan beranjak dari sini karena kami akan menyuguhkan berbagai macam resep makanan khas nusantara 

Bahan-bahan:
-1/2 butir kelapa parut
-Secukupnya gula merah, gula pasir dan garam
-4 lembar daun jeruk sobek-sobek
-1/2 sdm asam Jawa larutkan dengan sedikit air panas

Bumbu halus:
-7 siung bawang merah
-3 siung bawang putih
-Secukupnya cabe merah dan rawit hijau
-1 ruas kencur
-3 kemiri sangrai
-Secukupnya sayur rebusan:
-Kol, kacang panjang,daun singkong, tauge, bayam, dan kangkung

Pelengkap:
-Ikan asin goreng tepung
-Kerupuk

Langkah-langkah:
-Siapkan bahan-bahan, tumis bumbu halus sampai harum lalu masukkan daun jeruk, gula, garam dan larutan asam jawa, masak sampai gula larut dan aroma harum
-Masukkan kelapa parut,aduk rata sampai kelapa terasa lebih ringan kira-kira 20 menit, koreksi rasa jika sudah pas matikan kompor, siap di sajikan
-Penyajian, siapkan wadah, lalu masukkan macam-macam sayuran yang telah di rebus, lalu beri secukupnya kelapa urap nya aduk sampai merata, terakhir sajikan di piring bersama pelengkap nya

SELAMAT MENCOBA

Post a Comment for "SEGO / NASI URAP MAKANAN KHAS TEMANGGUNG JAWA TENGAH | RESEP NASI / SEGO URAP KHAS TEMANGGUNG | CARA MEMBUAT SEGO URAP TEMANGGUNG"

close